Daerah

Atraksi Budaya dan Lomba Rakyat Meriahkan HUT RI ke-80 di Kelurahan Pau

×

Atraksi Budaya dan Lomba Rakyat Meriahkan HUT RI ke-80 di Kelurahan Pau

Sebarkan artikel ini

“Akhir-akhir ini banyak anak muda lebih mengidolakan budaya asing. Karena itu, momentum 17 Agustus kami jadikan ruang untuk menampilkan kesenian Nusantara agar rasa cinta tanah air tetap tumbuh,” tambahnya.

Selain pentas seni, panitia juga menggelar berbagai lomba tradisional seperti balap kelereng, lomba menari balong, hingga makan kerupuk. Perlombaan diikuti mulai dari anak-anak hingga orang dewasa, termasuk kelompok ibu-ibu.

Menariknya, kegiatan ini juga mendapat dukungan sponsor dari Mandala Finance yang menyiapkan hadiah bagi para pemenang. Kehadiran hadiah tersebut semakin menambah antusiasme peserta dan penonton.

Kaka Beben, salah satu panitia kegiatan, menegaskan bahwa perayaan di Kelurahan Pau selalu rutin digelar setiap tahun. Meski tahun ini lebih sederhana tanpa karnaval budaya, tetapi tetap berlangsung meriah dan penuh semangat.

</p

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *