Direktur Anugerah Seni dan Kebudayaan PWI Pusat, Yusuf Susilo Hartono, menyampaikan bahwa Bupati Manggarai dinilai berhasil mengangkat kebudayaan sebagai bagian penting dalam pembangunan daerah.
Proposal yang dipresentasikan menitikberatkan pada program revitalisasi Mbaru Gendang, rumah adat masyarakat Manggarai, yang dilaksanakan melalui kolaborasi pemerintah daerah dan masyarakat adat.
“Program revitalisasi Mbaru Gendang menunjukkan bagaimana pelestarian budaya dapat berjalan seiring dengan pembangunan. Pemerintah hadir sebagai penggerak, sementara masyarakat adat menjadi pelaku utama,” ujar Yusuf.
Menurutnya, Dewan Juri menilai program tersebut memiliki dampak nyata dalam memperkuat identitas budaya, memulihkan fungsi sosial rumah adat, serta menumbuhkan kembali semangat gotong royong di tengah masyarakat.
Revitalisasi Mbaru Gendang tidak hanya menyentuh aspek fisik bangunan, tetapi juga menghidupkan nilai-nilai tradisi dan kebersamaan.
Anugerah Kebudayaan PWI Pusat 2026 diikuti oleh sejumlah kepala daerah dari berbagai wilayah di Indonesia.


Subscribe to my channel










