Nasional

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

×

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sebarkan artikel ini

General Manager PLN UID Aceh, Eddi Saputra menjelaskan bahwa infrastruktur kelistrikan di Huntara Aceh Tamiang telah disiapkan secara fleksibel dan menyesuaikan kebutuhan hunian.

“Sistem kelistrikan di Huntara Aceh Tamiang memiliki daya terpasang sementara sebesar 219 kilovolt ampere (kVA), namun kapasitas yang kami siapkan hingga 600 kVA yang didukung dua unit trafo berkapasitas 250 kVA dan satu trafo 100 kVA. Kami juga telah memasang 59 tiang listrik dan jaringan kabel sepanjang 3.628 meter,” terang Eddi.

Sejalan dengan itu, PLN terus mempercepat pembangunan serta penyambungan jaringan listrik untuk Huntara maupun Rumah Hunian Tetap (Huntap) di berbagai wilayah terdampak bencana, agar setiap hunian yang telah siap dapat segera dimanfaatkan masyarakat dengan dukungan listrik yang andal.

</p

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *