Manggarai – Wakil Bupati Manggarai, Fabianus Abu, secara resmi melepas 30 kontingen Persim Manggarai yang akan berlaga pada ajang El Tari Memorial Cup (ETMC) 2025 di Kabupaten Ende.
Seremoni pelepasan kontingen Persim Manggarai berlangsung di ruang VIP Aula Nuca Lale, Kantor Bupati Manggarai, Kamis (6/11/2025).
Dalam laporannya, Ketua Kontingen Persim Manggarai, Bona Jenadut, menyampaikan bahwa tim yang diberangkatkan berjumlah 30 orang, terdiri atas 7 official dan 23 pemain.
“Kontingen akan berangkat menuju Ende besok pagi, Jumat, 7 November 2025, untuk mengikuti helatan ETMC 2025,” ujar Bona.



Subscribe to my channel










