Daerah

Penantian Berakhir, 991 PPPK Paruh Waktu Manggarai Terima SK Pengangkatan

×

Penantian Berakhir, 991 PPPK Paruh Waktu Manggarai Terima SK Pengangkatan

Sebarkan artikel ini

Momentum ini menjadi penanda resmi dimulainya tugas para PPPK Paruh Waktu yang sebelumnya telah dinyatakan lulus seleksi.

Kepala Bidang Pengadaan dan Pengembangan Karier Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDM) Kabupaten Manggarai, Robertus Harianto Porat, mengatakan bahwa penyerahan SK dilakukan secara serentak kepada ratusan peserta yang telah memenuhi seluruh persyaratan administrasi.

“Pembagian SK PPPK Paruh Waktu ini akan diserahkan pada hari Senin, 2 Februari 2026, bersamaan dengan apel mingguan dengan jumlah 991 peserta,” terang Harianto saat dikonfirmasi Swara Net, Sabtu (31/01/2026) siang.

Ia menjelaskan, secara keseluruhan jumlah peserta PPPK Paruh Waktu yang berhak menerima SK pengangkatan tahun ini sebenarnya mencapai 992 orang.

Namun, satu peserta belum dapat menerima SK karena mengalami keterlambatan dalam melengkapi berkas ijazah, sehingga proses penetapan Nomor Induk (NI) PPPK di Badan Kepegawaian Negara (BKN) masih tertunda.

“Sebenarnya yang menerima SK PPPK Paruh Waktu tahun ini sebanyak 992 peserta, tetapi 1 orang akan menyusul karena baru menyerahkan ijazahnya. Akibatnya, proses penetapan NI PPPK di BKN tertunda,” jelasnya.

Ratusan PPPK Paruh Waktu yang akan menerima SK tersebut berasal dari berbagai formasi, mulai dari tenaga teknis, tenaga kesehatan, hingga tenaga pendidik, yang sebelumnya telah melalui tahapan seleksi sesuai ketentuan yang berlaku.

</p

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *