BeritaDaerahKabar BUMN

Penuhi Kebutuhan Warga Sekitar PLTU Timor 1, PLN Bangun Jalan Menuju Lokasi Wisata Pantai Air Cina

×

Penuhi Kebutuhan Warga Sekitar PLTU Timor 1, PLN Bangun Jalan Menuju Lokasi Wisata Pantai Air Cina

Sebarkan artikel ini

Mataram – Memenuhi permintaan warga sekitar lokasi proyek Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Timor 1, PT PLN (Persero) melalui Unit Pelaksana Proyek (UPP) Nusra 3 Timor membangun akses jalan aspal hotmix sepanjang 6 km menuju lokasi wisata Pantai Air Cina, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Manager Unit Pelaksana Proyek Nusa Tenggara (UPP Nusra) 3, Kasirun, menjelaskan pembangunan jalan ini dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama sepanjang 4 km, dan tahap kedua sepanjang 2 km. Tahap kedua ditargetkan rampung pada awal Mei 2025.

Kasirun berharap, baik akses jalan yang memadai maupun proyek PLTU Timor 1 di kawasan tersebut dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat, khususnya dari sektor wisata.

“Selain membangun jalan, kami juga membangun fasilitas umum dan fasilitas sosial di Desa Lifuleo, khususnya di kawasan wisata Pantai Air Cina yang kini menjadi salah satu sumber pendapatan desa,” kata Kasirun.

</p

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Toe Manga Seng Koe By. Swara Net Group