“Kemarin, Komite Darurat bertemu untuk kali ke-15 dan merekomendasikan kepada saya agar saya mendeklarasikan berakhirnya Darurat Kesehatan Masyarakat yang Menjadi Perhatian Internasional (untuk Covid-19),” ujar Tedros Adhanom Ghebreyesus dalam pernyataan di Jenewa, Swiss.
“Saya telah menerima saran itu. Oleh karenanya, saya menyatakan bahwa Covid-19 telah berakhir sebagai keadaan darurat kesehatan global,” ujarnya menambahkan.
Lebih lanjut, WHO mengimbau semua negara beralih dari status tanggap darurat kritis menjadi pencegahan dan pengendalian Covid-19 yang berkelanjutan dalam jangka panjang.
WHO, kemudian menguraikan tiga tujuan dalam laporan deklarasi pencabutan status siaga tinggi Covid-19 itu, yakni mengurangi peredaran Covid-19, mendiagnosis dan mengobati Covid-19 untuk mengurangi angka kematian, dan mendukung negara-negara dalam masa transisi dari tanggap darurat menuju pencegahan, pengendalian, dan pengelolaan Covid-19 dalam jangka panjang.
“Ketika pandemi Covid-19 memasuki tahun keempat, kita memiliki banyak alasan untuk tetap berharap (dunia terbebas sepenuhnya),” ujarnya memungkaskan laporan deklarasi itu. (*/aka)










